Ikut AFC Cup, Kantong Persib dan Persipura Membuncit
Banyak hal yang akan didapat dua wakil Indonesia di AFC Cup 2015, Persib Bandung dan Persipura Jayapura. Selain meningkatnya reputasi, keduanya juga akan mendapat keuntungan finansial yang cukup besar.
Pada kompetisi level Asia ini, AFC memberikan hadiah sebesar 350 ribu US dolar atau berkisar 4,2 miliar rupiah kepada tim pemenang. Sementara runner-up mendapat 250 ribu US Dolar atau sekitar 3 miliar rupiah.
Namun, saat melakoni laga fase grup, babak 16 besar bahkan hingga ke final, setiap tim akan mendapat biaya akomodasi dari AFC sebesar 20 ribu US dolar atau sekitar 60 juta rupiah. Jumlah tersebut sudah termasuk biaya asuransi.
Jumlah ini pun belum memperhitungkan pemasukan yang didapat dari hasil penjualan tiket di setiap pertandingannya. Setiap tim mendapatkan pemasukan sebesar 90 persen dan 10 persen menjadi milik AFC.