Saat usia anak mulai menginjak usia 3 atau 4 tahun ke atas biasanya anak mulai suka memilih-milih makanan yang dia sukai. Terkadang ia akan sulit sekali makan jika tidak diberikan makanan yang ia sukai sehingga akan menghawatirkan kedua orang tuanya akan asupan nutrisi yang masuk. Dengan kurangnya nutrisi yang masuk tentunya akan berdampak pada perkembangannya yang maksimal. Oleh sebab itu bagi orang tua sangat penting mengetahui cara mengatasi anak susah makan supaya kebutuhan akan nutrisi dapat terpenuhi.
Sebagai langkah praktis dalam cara mengatasi anak susah makan dapat dilakukan dengan mengetahui terlebih dahulu penyebabnya, setelah itu lalu cara mengatasinya. Mengetahui pangkal penyebabnya tentu akan lebih memudahkan orang tua dalam menghadapi penyebab kenapa anak tersebut menjadi susah makan. Beberapa penyebab seperti anak sedang malas, sudah merasa kenyang, karena terlalu banyak bermain sehingga melupakan akan makanannya.
Untuk hal tersebut di atas berikut ini cara mengatasi anak susah makan yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk anaknya.
- Membuat tampilan makanan dalam bentuk menarik. Tampilan makanan yang menarik tentunya akan disukai oleh anak. Misalnya dengan menyajikan makanan pada wadah yang disukai makanan atau menyajikan seperti nasi atau yang lainnya dalam bentuk yang disukainya. Andapun dapat menambahkan berbagai sayuran atau hal lainnya yang disukai oleh anak.
- Mengurangi anak untuk jajan di luar. Terkadang anak susah makan di rumah karena ia telah jajan makanan kesukaannya di luar rumah. Untuk hal tersebut anda dapat mengurangi jajan anak di luar rumah sehingga saat makan ia akan kembali ke rumah.
- Mengurangi minum saat makan. Jika lambung anak penuh dengan air saat makan, maka ia akan merasa kenyang terlebih dahulu sebelum makanannya habis. Oleh sebab itu usahakan untuk tidak terlalu banyak memberinya minum saat makan sehingga makanannya bisa cepat habis.
- Membuat jadwal yang teratur saat makan. Adanya jadwal yang teratur dapat membuat anak mengetahui akan jadwal makannya. Sehingga saat makan itu tiba ia akan merasa lapar dan kembali ke rumah untuk makan.
- Memberikan asupan gizi yang lengkap. Karena susahnya ia makan maka memberikannya makanan yang mempunyai asupan gizi lengkap saat penting diperhatikan. Untuk hal tersebut anda dapat memilih susu Dancow sebagai sumber gizi lengkap bagi anak.