Vladimir Vujovic Nyaman dengan Jupe
Duet Vladimir Vujovic dan Ahmad Jufrianto di lini belakang Persib Bandung seolah jadi benteng tangguh yang tak terpisahkan. Keduanya identik dengan pertahanan kokoh Maung Bandung. Duet ini bahkan mampu mengantar Persib menjuarai ISL 2014.
Jika dibandingkan dengan pemain lain, Vujovic lebih nyaman bermain bersama Jupe, sapaan Ahmad Jufrianto. Ia dan Jupe sudah saling mengerti satu sama lain saat bermain di lapangan.
“Dengan Jupe, saya bisa lebih cepat koordinasi di lapangan. Tanpa harus bicara, kita sudah bisa saling mengerti situasi di lapangan,” kata Vujovic, Jumat 17 April 2015.
Meski nyaman bermain dengan Jupe, Vujovic ternyata tidak kesulitan bermain dengan benteng Persib lainnya. Dalam laga kontra Lao Toyota FC belum lama ini misalnya, ia diduetkan dengan Abdurahman sebagai bagian dari rotasi dan strategi pelatih Djadjang Nurdjaman.
Duet Vladimir dan Abdurahman ternyata tidak mengurangi ketangguhan lini belakang Persib. Duet ini berhasil membantu gawang Persib tidak kebobolan dengan skor akhir 0-0.
Bagi Vujovic tidak masalah berduet dengan siapapun di jantung pertahanan Maung Bandung, termasuk dengan Abdurahman. Sebab Abdurahman dinilai punya kemampuan bagus sebagai pemain bertahan.
“Tidak masalah buat saya diduetkan dengan Jupe atau Abdurahman karena dua-duanya (punya kemampuan) sama baiknya,” ucapnya.
Meski jarang diduetkan dengan Abdurahman, Vujovic memuji kinerja mantan pemain Semen Padang tersebut. Ia menilai Abdurahman selalu berusaha tampil baik dan klop dengan dirinya serta pemain lain saat diturunkan.
“Menurut saya dia (Abdurahman) pemain bagus. Setiap ada kesempatan dia selalu berusaha memahami saya dan pemain lain di lapangan,” puji Vujovic.