PERSIB U-21 Siap Kerja Keras di ISL U-21
PERSIB U-21 siap tampil maksimal pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) U-21 musim 2015 yang akan berlangsung 12 Mei 2015 mendatang. Hal itu disampaikan oleh Pelatih Diklat PERSIB Budiman Yunus, Selasa (14/4/2015) usai melatih timnya di Lapangan Sasana Budaya Ganesha (Sabuga).
Budiman mengaku timnya pun akan terus dimatangkan mejelang kickoff tersebut, apalagi tim yang pertama dihadapi adalah Semen Padang yang notabene sebagai juara ISL U-21 musim kompetisi 2014 lalu.
“Saya akan lebih memperisapkan diri, karena Semen Padang kualitasnya bagus, mereka juga persiapannya kompetisi dengan baik, apalagi mereka juga ikut turnamen di Sumatra, saya harus benar-benar fokus di U-21 ini,” kata Budiman.
Membawa juara tim junior PERSIB ini menjadi tantangan buatnya, apalagi berada di grup A, Maung Bandung selain Semen Padang akan menghadapi Sriwijaya FC, Persija Jakarta dan PBR. Target awal pun ia berharap timnya lolos fase grup untuk dapat melaju kebabak selanjutnya.
“Ini satu tantangan buat saya, mudah-mudahan tahun ini bisa membawa tim lolos putaran pertama dulu, untuk kedepannya kita lebih siapkan lagi, yang penting kita bisa lolos grup pertama. Tapi sejauh ini, saya yakin dengan kemampuan anak didik saya,” ungkap pria yang pernah tampil bersama PERSIB ini.