Juventus mencetak kemenangan penting saat mengalahkan Palermo dengan skor 1-0 dalam lanjutan Serie A giornata 27, Minggu (15/3/2015). Pemain pengganti, Alvaro Morata, jadi penentu kemenangan Bianconeri lewat gol indahnya di menit 70.
Juve coba mengambil inisiatif serangan dari awal laga, namun mereka kesulitan menembus pertahanan Palermo yang tampil disiplin di laga kali ini. Baru masuknya Arturo Vidal dan Morata di awal babak kedua, membantu La Vecchia Signora meraih tiga poin penting di laga kali ini.
Selain memperlebar jarak menjadi 14 poin dari penghuni posisi dua, AS Roma, kemenangan ini juga bisa menambah kepercayaan diri tim asuhan Massimiliano Allegri jelang lawatan ke markas Borussia Dortmund dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis 19 Maret 2015.
“Kami bermain dengan baik, namun tidak mudah meraih kemenangan di sini. Saya pikir Palermo baru kalah sekali di kandangnya, kami meraih tiga poin penting,” jelas Morata seperti mengutip Sky Sport Italia, Minggu (15/3/2015).
“Kami membutuhkan dorongan sebelum melakukan perjalanan ke Jerman. Ini adalah apa yang harus kami lakukan, fokus di setiap pertandingan yang kami lakukan,” urai jebolan akademi Real Madrid tersebut.