Saat ini bahan makanan atau minuman tak luput dari yang namanya bahan pengawet. Ya, bahan pengawet disini fungsinya untuk memberikan ketahanan pada makanan atau minuman dalam jangka waktu yang cukup lama, sehingga tidak cepat kadaluarsa. Tidak banyak orang yang tahu Bahan Pengawet Makanan apa yang digunakan dalam sebuah produk makanan ataupun minuman, apakah aman atau tidak, sehingga pengetahuan masyarakat harus di update supaya tidak salah dalam menggunakan atau mengonsumsi produk-produk yang mengandung bahan pengawet.
Berikut ini ada beberapa bahan pengawet untuk makanan yang masih aman untuk digunakan dan aman juga untuk kesehatan.
- Citrit Acid atau Asam Sitrat, bahan pengawet jenis ini sebagai bahan pengawet untuk makanan ataupun minuman yang aman untuk digunakan. Asam sitrat berfungsi sebagai pencegah adanya pertumbuhan jamur dan bakteri. Peneliti menyatakan bahwa asam sitrat 99,9% aman untuk digunakan. Biasanya asam sitrat digunakan dalam bahan makanan ataupun minuman sebagai penambah rasa asam.
- Sorbates, yaitu suatu bahan pengewet yang cukup bagus yang pernah ada, karena bahan pengawet jenis ini sama sekali tidak memiliki efek bagi tubuh. Apalagi rasanya yang tidak berasa, tidak berbau, serta tidak memiliki efek samping yang dapat membahayakan kesehatan.
- Kunyit, selain sebagai bumbu masak dan pewarna makanan alami, kunyit ternyata bisa digunakan sebagai Bahan Pengawet Makanan seperti tahu. Kunyit digunakan sebagai antibiotik sekaligus tidak membuat makanan cepat asam atau basi. Dalam kunyit terdapat kandungan lainnya yang berfungsi sebagai antiradang, antibakteri dan antikangker.
- Vitamin C atau Ascorbi Acid, selain sebagai vitamin esensial, Vitamin C dapat digunakan sebagai pencegah kanker, sebagai sumber utama suplemen yang bernutrisi dan dapat dijadikan sebagai bahan pengawet yang baik dan juga aman.
Masih ada banyak Bahan Pengawet Makanan yang dapat digunakan untuk mengawetkan makanan ataupun minuman agar tidak cepat basi atau kadaluarsa. Maka dari itu, Anda harus tahu mana bahan pengawet yang aman dan bahan pengawet yang tidak aman apalagi jika membahayakan bagi kesehatan tubuh.