Aliando-Prilly Latuconsina Didaulat Jadi Host Liputan 6 Awards
Jakarta Untuk kesekian kalinya, Liputan 6 Awards kembali diselenggarakan. Malam Puncak Penganugerahan Liputan 6 Awards akan berlangsung Rabu, 20 Mei mendatang di Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Pusat.
Semua kandidat pun telah masuk dalam lima kategori utama. Tak hanya para peserta yang mencuri perhatian dengan dedikasi mereka, para pengisi acara pun disiapkan untuk menghibur para penonton setia SCTV. Termasuk para host ternama Tanah Air.
Acara penghargaan bagi insan yang menginspiratif ini bakal dipandu oleh Andhika Pratama dan Rina Nose. Menariknya untuk pertama kali, Aliando dan Prilly Latuconsina didaulat menjadi host Liputan 6 Awards.
“Ada kategori Anak Muda Inspiratif, makanya nanti ada Aliando dan Prilly yang mewakili anak muda sebagai host. Karena acara ini dikemas menarik yang tak hanya memberikan inspirasi tetapi juga menghibur,” tutur Harsiwi Achmad selaku Direktur Program dan Produksi SCTV saat jumpa pers di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (12/5/2015).
Tak hanya Aliando dan Prilly Latuconsina, sederet musisi ternama juga turut meriahkan Malam Puncak Liputan 6 Awards 2-15. Mereka adalah Slank, Setia Band, Fatin Shidqia, Kirana La Academia Junior dan juga Lesty D’Academy. Kejutan lainnya pun telah dipersiapkan tim Liputan 6.
Lantas siapakah yang berhasil meraih sosok inspiratif Liputan 6 Awards 2015? Mari intip daftar lengkap para kandidat Liputan 6 Awards 2015.