Tips Alami Ini Lancarkan Haid Yang Tidak Teratur

Permaslahan Haid tidak teratur menjadi masalah tersendiri bagi seorang wanita, selain dapat mengganggu kesehatan, juga memengaruhi tingkat kesuburan. Dengan siklus yang kacau, wanita akan kesulitan untuk melakukan program hamil atau mungkin ingin menunda kehamilan. Selain itu, haid yang kacau bisa terasa menyakitkan atau mengganggu di daerah bawah perut. . 

Normalnya haid terjadi setiap 21 sampai dengan 35 hari sekali, dihitung dari hari pertama menstruasi selesai hingga periode selanjutnya. Di luar angka di atas, bisa dikatakan haidnya tidak teratur. 

Haid Tidak Teratur

Kondisi ini disebabkan oleh banyak hal, seperti stres, mengalami penyakit tertentu, atau menggunakan alat kontrasepsi. Berikut ini beberapa tips alami yang mudah Anda praktikkan agar haid menjadi lancar:

1.Cukupi Kebutuhan Istirahat 

Tubuh yang lelah cenderung lebih mudah stres dan terkena gangguan kesehatan lainnya. Oleh karena itu penting untuk istirahat dengan cukup, jangan biasakan begadang. Normalnya tubuh membutuhkan 7 sampai 8 jam untuk beristirahat di malam hari. Pada waktu tersebut, organ menjadi lebih relaks, hormon pun diproduksi secara cukup, tidak berlebihan. Ingat, yang terpenting adalah kualitas dari tidur, bukan dari berapa lamanya Anda tidur. 

2. Konsumsi Bahan Alami 

Ada beberapa bahan alami di rumah yang telah terbukti secara medis untuk melancarkan haid tidak teratur . Seperti kunyit, cuka apel, air kelapa hijau, jahe, wortel, dan lainnya. Anda bisa langsung mengonsumsi bahan tersebut, bisa juga dengan direbus atau dibuat sebagai jus. Perlu diperhatikan, bahan alami ini efeknya tidak langsung, rutinlah meminum ramuan ini dengan porsi yang cukup agar terasa khasiatnya. 

3. Terapkan Pola Hidup yang Sehat

Dengan makan makanan yang bergizi seimbang, rajin berolahraga, dan menghindari kebiasaan tidak sehat (seperti merokok, kecanduan kopi). Metabolisme tubuh berjalan lebih lancar, hormon akan diproduksi dengan baik, dan siklus haid pun menjadi lebih teratur. 

Untuk mengetahui apakah Anda termasuk mengalami haid tidak teratur, bisa menggunakan kalender yang ditandai setiap periode itu datang. Atau bisa dengan menggunakan Femometer, alat kecil pengukur suhu basal tubuh dengan sangat akurat. Memberikan informasi tentang periode haid Anda, kalender kesuburan, aktivitas seksual, serta tips bagi wanita lainnya. Hanya melalui aplikasi di smartphone dengan mudah dan praktis.