BCA adalah salah satu bank yang sudah terkenal di Indonesia dengan memiliki banyak nasabah. Bahkan BCA ini menjadi salah satu bank besar di Indonesia yang memang memiliki aset yang besar dan ini bisa di lihat dari berbagai cabang yang ada di daerah kota ataupun kabupaten di seluruh Indonesia. Apalagi sekarang ini BCA sudah melakukan kerja sama dengan perusahaan pembayaran online untuk menjadi salah satu alternative untuk bisa membayar pembayaran online di bisnis online. Faspay adalah salah satu nama perusahaan pembayaran online yang sudah melakukan kerja sama tersebut. dan ini masih berjalan sampai sekarang dan terus berkembang. Sistem Payment Gateway BCA sudah bisa ditemukan di berbagai toko online yang sudah bekerja sama dengan pembayaran online dari faspay itu sendiri.
Toko online yang sudah menggunakan sistem pembayaran online dari faspay berarti sudah memiliki keamanan yang sudah di jamin. Bahkan bila terjadi hal yang tidak diinginkan ataupun barang yang kurang memuaskan maka setiap pembayaran yang kita lakukan akan dikembalikan setelah melakukan komplen terlebih dahulu yang sesuai dengan prosedur dari toko online tersebut.
Namun tentu bila anda ingin menggunakan Payment Gateway BCA maka anda harus melakukan beberapa langkah berikut ini diantaranya adalah sebagai berikut ini:
- Memastikan smartphone yang anda miliki ada koneksi internet sehingga dalam mengakses internet bisa lebih mudah sesuai dengan yang diharapkan. Apalagi bila memang sudah menggunakan koneksi internet 4G maka tentu akan jauh lebih cepat.
- Lakukan pembayaran dengan menggunakan internet banking ataupun sms banking yang sesuai dengan cara yang ada di BCA.
- Bila sudah menggunakan pembayaran itu maka lakukan pengetikan berita transfer yang sesuai dengan format yang ditentukan kemudian di kirim melalui email.
- Tuliskan format berita transfernya seperti contoh INVOICE – 7886. Berita transfer ini ternyata bisa juga digunakan ketika sudah melakukan pembayaran secara tunai.
- Terakhir akan ada pelaporan dan pemiliki toko online akan mengirimkan barang yang anda inginkan.
Itulah beberapa pembahasan mengenai Payment Gateway BCA yang bisa Anda jadikan referensi bagi Anda semuanya.