Djohar juga akan lebih fokus ke pembinaan usia muda
Setelah lengser dari posisi ketua umum PSSI, Djohar Arifin Husin, mendapatkan jabatan baru di organisasi sepakbola tanah air itu. Ya, Djohar diangkat menjadi Ketua Kehormatan PSSI. Dia akan menjadi nama baru di posisi ini selain Agum Gumelar dan Azwar Anas.
“Saya menjadi ketua Kehormatan PSSI, setelah menjalani secara penuh kepemimpinan di PSSI selama empat tahun. Saya akan lebih fokus ke pembinaan usia muda. Ada juga jabatan di FIFA, dan sekarang mau bersiap untuk menjadi wakil presiden di AFF,” kata Djohar.
“Ada filosofi timnas Indonesia bakal bagus kalau pendidikan usia muda bagus. Kami akan kerja sama dengan perusahaan-perusahaan buat dapat dana CSR (Corporate Social Responsibility) dan mengembangkan pemain-pemain muda kita,” tambahnya.
Di samping itu, dia berharap sistem yang sudah ada saat ini dipertahankan oleh Kepengurusan baru PSSI periode 2015-2019. Terkait polemik dengan Kemenpora, dia pun berharap agar segera ada titik temu.
“Perlu ada dialog. Pengurus baru dialog dengan Kemenpora. Kalau dilihat suratnya hari terakhir, Liga akan disupervisi oleh KONI dan KOI. Liga ini PT, ada undang-undangnya,” tuturnya.
“Suasana PSSI saat ini sudah kondusif, program jalan, daerah dibantu keuangannya. FIFA pun menyatakan kita on the right track (di trek yang benar),” pungkasnya.