Sirkuit Losail, Qatar 29 Maret mendatang akan menjadi star awal persaingan para pembalap Moto GP kelas dunia di Moto GP musim 2015. Beberapa pembalap kini sedang berlatih keras mempersiapkan diri jelas
Musim lalu Rossi berhasil meraih posisi runner-up di akhir musim mengalahkan Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.
“Saya sudah tidak sabar ingin memulai tantangan baru, terutama setelah meraih hasil positif musim lalu. Posisi runner-up sangatlah penting, tapi tahun ini target saya lebih tinggi.” kata Rossi.
“Yamaha telah bekerja keras selama musim dingin, begitu juga saya. Kondisi fisik saya cukup baik, saya banyak berlatih dan saya siap untuk kembali kerja keras di tes Sepang.” lanjutnya.
Rossi mengatakan musim ini akan sangat menarik, ia yakin rekan setimnya, Lorenzo akan sangat kuat di musim ini.
“Motor baru benar-benar indah; Saya sangat menyukainya. Saya akan bertemu dengan tim saya dan mulai bekerja dengan mereka semua untuk mencapai hasil yang terbaik. Ini akan menjadi musim yang sangat menarik.” katanya.
“Saya punya lawan yang sangat kuat, mulai dari rekan setim yang pasti akan lebih kuat musim ini. Sangat penting menjalani tes dengan baik dan di balapan pertama kita akan berjuang untuk kemenangan.” tutupnya.