Mengenal Kecerdasan Emosional Pada Anak

Benarkah anak-anak yang memiliki kecerdasan emosional akan sukses dan berhasil? Bertahun-tahun yang lalu, orang hanya mengenal IQ atau Intelegent Quetien sebagai satu-satunya penentu keberhasilan, baik di dunia akademik dan juga dunia kerja. Mereka yang memiliki IQ di atas rata-rata memiliki kesempatan jauh lebih besar jika dibandingkan dengan mereka yang memiliki IQ yang rata-rata.

Namun, seiringin berjalannya waktu, manusia mengenal salah satu kemampuan yang bahkan memiliki efek lebih luar biasa jika dibandingkan dengan IQ, yakni EQ atau Emotional Quetien, lebih dikenal dengan kecerdasan emosional.

kecerdasan emosional
kecerdasan emosional

Apakah Ayah dan Bunda telah mengerti mengenai kecerdasan emosional pada anak?

Kecerdasan emosional pada anak adalah sebuah kemampuan yang dimiliki anak Ayah dan Bunda untuk mengelola emosinya. Mengelola emosi ini mencakup kemampuan mengontrol emosi, menilai emosi yang tepat saat dihadapkan pada sebuah kejadian, menerima emosi orang lain yang berhubungan dengan dirinya, menilai emosi apa yang sedang dirasakannya dengan tepat, berhubungan pula dengan mempunyai kemampuan untuk menggunakan emosi sebagai sesuatu untuk memotivasi diri.

Mengapa kecerdasan emosional penting dalam kehidupan anak di masa akan datang?

Kecerdasan emosional sangat berperan penting dalam beberapa aspek kehidupan anak, antara lain adalah:

1. Membantu mengelola stress

Dengan kemampuan emosional yang baik dalam menerima perasaan orang lain, kemudian memilah emosi yang tepat untuk kemudian dikelola menjadi lebih baik. Anak dengan kecerdasan emosional yang baik mampu meng-handle tingkat stres dengan lebih baik jika dibandingkan dengan anak dengan kecerdasan emosional yang rendah.

2. Menjaga kesehatan mental

Anak dengan kecerdasan emosional yang baik, cenderung memiliki mental yang lebih tahan terhadap segala tantangan dan halangan. Bagi mereka itu adalah sebuah jalan untuk menempa diri mereka menjadi lebih baik. Mereka akan lebih bersemangat dalam mengerjakan segala tugas yang diberikan tanpa merasa putus asa.

Ada beberapa komponen kecerdasan emosional pada anak, yakni kemampuan merasakan emosi diri sendiri maupun orang lain, kemampuan berpikir menggunakan emosi dengan tepat, mampu mengenali perasaan dan emosi mereka sendiri, mampu merespon dengan tepat dan benar dalam situasi dan kondisi apapun.

Dukunglah perkembangan emosional anak Ayah dan Bunda dengan selalu mengajarkan cara mengenali emosi, menamakan emosi, dan cara merespon emosi dengan baik. Tidak lupa pula berikan asupan terbaik dengan memberikan Dancow untuk putra dan putrid Ayah dan Bunda, untuk membantu mereka sehat fisik dan mentalnya.