Berbagi Pengalaman Tips Cara Booking Tiket Online Airasia

Disini saya akan berbagi pengalaman kepada teman-teman semua tentang pemesanan tiket online untuk maskapai Airasia melalui internet. Sebelum melakukan booking online ini, pastikan teman-teman telah mengetahui tujuan kemana teman-teman akan pergi dan budget yang teman-teman sediakan untuk ini semua. Perlu teman-teman ketahui, dengan adanya booking online ini kita sangat dipermudah dalam merencanakan bahkan memesan tiket pesawat. Kita tidak perlu lagi datang ke counter maskapai atau ke Travel Agent untuk menanyakan harga tiket untuk perbandingan dan melakukan reservasi tiket. Dengan booking online ini, kita diberi kemudahaan tanpa harus membuang waktu dan biaya datang ke tempat pemesanan tiket fisik. Selain itu, proses pemesanan melalui internet ini tidak membutuhkan waktu yang lama, paling kita hanya membutuhkan waktu kurang lebih 8 menit untuk menyelesaikan seluruh pemesanan kita. Cepat bukan!!

Pertama, kita buka website airasia di www.airasia.com,pilih negara dimana kita tinggal sekarang tentunya Indonesia dan kemudian pilih Bahasa Indonesia. Setelah itu di sebelah kiri atas ada sebuah bar untuk melakukan reservasi tiket online, yang teman-teman perlu lakukan adalah pilih dan masukan tujuan kemana kita akan terbang, dari bandara keberangkatan (origin) dan di bandara mana kita akan mendarat, dengan dilengkapi tanggal penerbangan serta jumlah penumpangnya.

Langkah kedua, kita akan masuk ke pilihan jadwal penerbangan, disitu ada beberapa jadwal penerbangan dalam satu hari dan harga tiket (sebelum terkena biaya-biaya lain, seperti biaya administrasi, VAT, dll) dan pilihlah penerbangan yang kita kira tepat dan sesuai dengan rencana kita. Setelah kita klik salah satu jadwal penerbangan tadi, disebelah kanan atas secara otomatis akan muncul informasi tentang biaya total perjalanan kita setelah ditambahkan biaya-biaya lain tadi, seperti biaya administrasi, VAT dan iuran wajib jasa raharja. Pada langkah ketiga kita harus mengisi informasi identitas diri kita pada kolom-kolom yang telah disediakan di website, tentunya pengisian ini harus sesuai dengan identitas kita yang asli. Karena pada saat kita melakukan check in untuk mendapatkan boarding pass kita wajib menunjukan kartu identitas kita tentunya dilengkapi dengan kode booking. Airasia akan menolak apabila nama yang tertera pada e-ticket berbeda dengan identitas yang ditunjukan pada saat check in di Bandara. Masih di langkah ketiga ini, kita juga bisa mendapatkan layanan express boarding dan layanan bagasi tercatat serta asuransi penerbangan Goinsure Airasia.

Express boarding ini adalah layanan yang diberikan oleh Airasia sebagai Low Cost Carrier dimana penumpang yang menggunakan fasilitas ini akan diberikan kesempatan pertama untuk masuk kedalam kabin pesawat dan memilih tempat duduk yang diinginkan. Untuk mendapatkan layanan ini, penumpang dikenakan biaya sebesar Rp 45.000,- (penerbangan domestik). Sementara itu untuk layanan bagasi tercatat adalah penumpang dapat mencatat bagasinya terlebih dahulu melalui reservasi online ini dengan dikenakan charge sebesar Rp 15.000,- per bagasi, lebih hemat 50% daripada kita mencatat bagasi saat kita check in. Seperti yang kita ketahui kenapa Airasia menawarkan fasilitas ini semua, karena boarding pass yang akan kita terima tidak menunjukan nomer tempat duduk, sehingga penumpang dapat duduk dimana saja sesuai kehendak hati. Dan kenapa perlu melaporkan bagasi tercatat di saat reservasi tiket, karena pada setiap penerbangan Airasia, maskapai ini tidak menyediakan ‘free baggage’ yang biasanya berkisar antara 15 – 20 kg pada maskapai-maskapai lain, dan bagasi dihitung per item bagasi bukan kilogram.

Sedangkan asuransi Goinsure Airasia adalah asuransi dari PT Asuransi AIU Indonesia, salah satu member dari AIG (American International Group), dengan asuransi ini kita dilindungi dari beberapa ketidaknyamanan dalam penerbangan, seperti terjadinya kecelakan penerbangan, pembatalan penerbangan, keterlambatan penerbangan serta keamanan bagasi. Kita akan mendapatkan “ganti rugi” dari ketidaknyamanan tadi, tetapi tentunya yang diharapakan dari seluruh penerbangan adalah kenyamanan dan keselamatan.

Perlu diperhatikan, apabila kita tidak membutuhkan layanan Express Boarding dan Airasia Goinsure, kita bisa mengesampingkannnya dengan tidak mencontreng layanan ini. Dan apabila kita tidak membawa bagasi saat penerbangan kita, kita rubah tulisan ‘bagasi’ menjadi ‘tidak ada bagasi’.