Kondisi Fisik Pemain Persib Stabil

PERSIB sudah melakoni dua kali latihan setelah libur tiga hari usai melakoni pertandingan lanjutan Grup H Piala AFC 2015 kontra Lao Toyota FC di Stadion National Sport Complex, Laos, 15 April lalu. Sejauh ini, Pelatih Fisik Yaya Sunarya mengatakan kondisi pemain tetap stabil. “Secara fisik tidak melihat suatu penurunan, selama kemarin kita libur latihan juga kan kemarin ada trainning, kita kasih program terutama para pemain yang kemarin tidak tampil,” kata Yaya di Lapangan Progresif, Selasa (21/4/2015).

Dua latihan yang telah dilakukan, menurut Yaya, masih fokus pada menjaga kondisi pemain untuk persiapan menghadapi New Radiant 29 April mendatang. Meskipun, diakui Yaya ada penurunan kekuatan, dalam sisa waktu ini akan juga dimanfaatkannya untuk menyelesaikan penurunan tersebut. “Liat hasil latihan hari ini dan kemarin physical fitness pemain sedkit mengalami peningkatan, kita masih perlu latihan sedikit strength dan power karena di situ ada penurunan,” ucapnya.

Yaya tidak memungkiri tim sedikit terpengaruhi oleh terganggunya kompetisi domestik. Sebab, persiapan berhubungan dengan semangat bermain, selain ada target yang akan dicapai menuju pertandingan. “Maka program yang kita buat berusaha untuk mencapai target dari apa yang diinginkan di setiap latihan, meskipun situasi dan kondisi akhirnya jadi berubah,” jelasnya